SEJARAH SINGKAT KI AGENG TARUB
PENGANTAR PENULIS
Dengan mengucap syukur Alhamdulillah kami
panjatkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala limpahan Rahmat, Taufik
serta Hidayahnya. Sehingga pada kesempatan ini dapat kami persembahkan sebuah
tulisan sejarah ringkas KI AGENG TARUB yang dimakamkan di desa Tarub Kecamatan
Tawangharjo Kabupaten Grobogan Propinsi Jawa Tangah.
Sejarah ini berisi cerita tentang berbagai
persoalan yang mampu menimbulkan daya khayal, daya kagum dan juga sekaligus
daya kritik bagi masyarakat, mulai dari anak-anak yang seang tumbuh remaja
sampai yah sudah dewasa.
Dalam Sejarah ini mengajarkan budi pekerti
terselubung yang seolah-olah penuh rahasia, tetapi jika jeli dan pandai
menangkap isi yang tersirat didalamnya serta mampu menangkap rahasia yang
terselip dibalik sejarah tersebut, maka kita akan beruntung karena dapat
menemukan nilai-nilai luhur peninggalan nenek moyang atau Leluhur kita yang
sangat berharga ini.
Dalam Sejarah KI AGENG TARUB yang konon berhasil
menikah dengan bidadari ini disajikan kepada para pembaca dengan tujuan agar
generasi muda dapat mengenal suatu hal yang sebenarnya terjadi bukan hanya
cerita fiktif belaka dan ini salah satu asset budaya bangsa kita yang patut
kita uri-uri dan kita pelihara keberadaannya. Dari sejarah ini juga kita dapat
memetik hikmah dan pelajaran yang berisi pendidikan Agama Islam dan juga
pelajaran Budi Perkerti yang luhur dan nyaris punah dari hadapan kita ini.
Di satu sisi figur KI AGENG TARUB juga seorang tokoh
di Tanah Pulau Jawa yang menurunkan tokoh-tokoh negarawan, dan tokoh-tokoh
agama islam yang tersebar di seluruh tanah Jawa dan bahkan Nusantara tercinta
ini.
Penulis
KRT. ASTONO ADIPURO